Debut Final Form Kamen Rider Rainbow Gotchard dengan Chemy ke-101
Kamen Rider Rainbow Gotchard debut pada episode 38 dari serial Kamen Rider Gotchard berjudul Over the Rainbow. Kamen Rider Rainbow Gotchard merupakan final form dari Kamen Rider Gotchard menggunakan Gotchardriver dan Nijigon Ride Chemy Card.
Sinopsis Episode 38 Kamen Rider Gotchard
Houtarou yang putus asa setelah kehilangan Hopper1 dibawa pergi dari Rinne dan yang lainnya oleh telur raksasa dan hujan mulai turun. Houtarou menemukan dirinya berada di ruang hitam dengan telur biru mengambang.
Kyoka mengidentifikasi keberadaan Houtarou dan menganalisis bahwa telur itu adalah Chemy ke-101 berdasarkan jumlah energi yang tidak normal. Menurut Minato, Chemy tersebut terpasang pada Gotchardriver milik Houtarou oleh Fuga. Rinne putus asa karena berpikir Houtarou tidak akan pernah kembali.
Gigist berdiri di depan Supana yang sedang dalam perjalanan untuk menyelamatkan Houtaro. Supana berubah menjadi Kamen Rider Valvarad. Sementara itu, Gigist melepaskan Malgam perkasa pada Kamen Rider Valvarad. Setelah itu, Rinne berubah menjadi Kamen Rider Majade dan bertarung bersama Kamen Rider Valvarad.
Kamen Rider Majade dan Valvarad menerima pukulan keras dari Malgam dan melepaskan transformasi mereka. Dan saat pukulan terakhir dilancarkan, Houtarou kembali tepat pada waktunya. Houtarou berubah menjadi Kamen Rider Rainbow Gatchard dengan Nijigon Ride Chemy Card. Jurus Kamen Rider Rainbow Gotchard adalah Rainbow Fever.
Kesan Penampilan Perdana Kamen Rider Rainbow Gotchard
Penampilan perdana untuk Kamen Rider Rainbow Gotchard tampak keren. Tanda panah yang menjadi ciri khas Kamen Rider Gotchard dengan warna-warni yang serasi membuat form terlihat lebih keren. Selain itu, rangkaian alur cerita menjelang debut form juga diceritakan dengan cukup baik menambah urgensi dari debut form baru.
Kamen Rider Rainbow Gotchard dapat membangkitkan kembali Chemy. Selain itu, Kamen Rider Rainbow Gotchard juga mampu mengalahkan Dark Malgam tanpa kehilangan Chemy. Apakah Kamen Rider Rainbow Gotchard dapat memanggil form Kamen Rider Gotchard lainnya? Mari nantikan episode berikutnya berjudul Gotcha Complete! Climax 101! yang akan ditayangkan pada 9 Juni 2024.
Mengenai Kamen Rider Gotchard
Kamen Rider Gotchard merupakan sosok perubahan Ichinose Houtarou menggunakan Hopper1 dan Steamliner Chemy Card pada Gotchardriver. Houtarou berubah menjadi Kamen Rider Gotchard Steamhopper yang merupakan Base Form dan Main Form Kamen Rider Gotchard.